Tuesday, February 14, 2012

Menangis

Kalian pernah ga sih,,

Tiba-tiba merasa ingin menangis..
Entah karena apa, hanya saja pada saat itu rasanya ingin sekali meluapkan emosi
dalam untaian air mata...

Menangis..
Adalah salah satu cara yang dapat dilakukan oleh manusia untuk meluapkan emosi, perasaan yang di alami saat itu. Baik dalam keadaan senang maupun sedih, seorang manusia dapat saja meluapkannya dalam sebuah bentuk yang indah dari cara mengungkapkan isi hati, dengan menangis. Untaian air mata itu, ternyata tidak hanya berfungsi menyejukkan mata ketika sedang kering, namun juga mampu menyejukkan hati yang saat itu sedang kering, atau bahkan mampu meringankan beban masalah yang saat itu begitu menyiksa batin seseorang. Ga percaya?! #cobain aja..

Terkadang memang kaum perempuan yang lebih identik dengan aktivitas menangis, tetapi ini bukan berarti perempuan cengeng, apalagi sampai disebut lemah. Karena dengan caranya yang anggun dalam meluapkan emosi ini (baca: menangis), hal itu yang membuat kaum perempuan menjadi lebih kuat. Karena perempuan lebih mampu mengendalikan dirinya dalam hal emosi, sehingga emosi tinggi tidak diluapkan dengan cara yang dapat memperkeruh suasana (baca: berantem, adu jotos, dll).

Faktanya, orang yang meluapkan emosinya dengan menangis saat sedang merasa tertekan oleh situasi dan kondisi, dia akan merasa lebih tenang. Minimal sesaat setelah menangis. #karena kan biasanya habis nangis terus tidur. Ga masalah juga kalau menurutku, walau cuma sebentar dia tenang karena telah meluapkan emosinya dengan menangis, karena bisa jadi ketenangan yang sebentar itulah yang mampu membuatnya mampu menguatkan kembali dirinya untuk bisa berpikir lebih bijak lagi dalam menghadapi sebuah masalah.

Yaa.. yaa..
Intinya.. Saat kamu ingin menangis, ya menangislah..
#selama hal itu tidak dilarang, dan tidak berlebihan..


Sesungguhnya terlalu banyak tertawa itu dapat mengeraskan hati..
Namun, Menangis dihadapan Rabb-mu itu bisa melembutkan hati..

No comments:

Post a Comment